Breaking News

Monitoring Wilayah Kegiatan Gebyar Sekolah Sehat Dilakukan Personel Jajaran Kodim 0207/Simalungun


Simalungun  |  Untuk meningkatkan literasi anak sekolah tentang pentingnya tablet tambah darah dan aktifitas fisik serta konsumsi gizi seimbang, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 14/Raya jajaran Kodim 0207/Simalungun Serda DH Nainggolan turun kewilayah binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Monitoring Wilayah Kegiatan Gebyar Sekolah Sehat tingkat Kabupaten Simalungun, kegiatan tersebut yang dilakukan bertempat di Lapangan SMP Negeri 1 Raya Kecamatan Raya Kabupaten Simalungun, Sabtu (29/07/2023).

Babinsa Serda D.H Nainggolan mengatakan bahwa siswa-siswi agar selalu menjaga kesehatan dan meningkatkan komitmen sekolah, Babinsa bersama tim puskesmas melaksanakan kegiatan aksi bergizi secara rutin dengan jumlah siswa-siswi ± 1500 anak sekolah. “Kegiatan ini kolaborasi dilintas sektor terkait penyelenggaraan aksi bergizi disekolah,” tuturnya.

Salah satu jajaran OPD Pemkab Simalungun dalam penyampaian mengatakan, tujuannya yang pertama adalah meningkatkan literasi anak sekolah tentang pentingnya tablet tambah darah dan aktifitas fisik serta konsumsi gizi seimbang. “Saya harapkan dapat melaksanakan kegiatan aksi bergizi sacara rutin di sekolahan,” pintanya.

Pelaksanaan kegiatan itu Jajaran OPD Pemkab Simalungun menambahkan, kegiatan diawali senam bersama, sarapan bersama, minum tablet tambah darah, edukasi interaktif dan kegiatan pendukung lainnya. “Aksi bergizi membuat kita sehat dan bugar,” “ucapnya.

Yang dihadiri Lebih kurang 1500 orang Terdiri dari Jajaran OPD Pemkab Simalungun, seluruh Guru Sekolah Kec.Raya dan anak Sekolah tingkat Paud, SD,  SMP dan SMA Kec Raya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN