Breaking News

Dandim 0207/Simalungun Hadiri Ground Breaking Meranti Land dan Grand Opening Lim Kok Tong Kedai Kopi


Simalungun  |  Komandan Kodim (Dandim) 0207/Simalungun Letkol Inf Hadrianus Yossy, S.B, S.I.Pem.,M.Han., turut serta menghadiri acara Ground Breaking Meranti Land dan Grand Opening Lim Kok Tong Kedai Kopi, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Meranti Land Jalan Asahan Km, 4 Kecamatan Siantar Kabupaten Simalungun, Sabtu (05/08/2023).

Pada kesempatan tersebut Dandim 0207/Simalungun dalam sambutannya mengatakan, dengan minum kopi dapat menjadi salah satu jembatan untuk menjalin silaturahmi dan menambah persahabatan, dengan minum kopi kita dapat menyelesaikan suatu permasalah dan menjadi suatu cara memecahkan suatu permasalahan, terang Letkol Inf Hadrianus Yossy, S.B, S.I.Pem.,M.Han.

Lebih lanjut Dandim 0207/Simalungun mengungkapkan, “ Saya mengucapkan selamat kepada Meranti Group atas Ground Breaking Meranti Land dan Grand Opening Lim Kok Tong Kedai Kopi serta semoga Meranti Land semakin Sukses, tutup Dandim.

Prosesi Ground Breaking Meranti Land Ceremony ditandai dengan pembunyian sirine dan peletakan batu secara bersama, kemudian dilanjutkan Fhoto bersama, Prosesi Grand Opening Lim Kok Tong Meranti Land, dan Penandatangan Prasasti oleh Dandim 0207/Simalungun, Pemotongan Pita, Pembagian bingkisan kepada Anak Yatim Piatu dan Pemotongan Tumpeng.

Dalam pelaksanaan acara Ground Breaking Meranti Land dan Grand Opening Lim Kok Tong Kedai Kopi tersebut turut serta dihadiri oleh, Dandim 0207/Sml Letkol Inf Hadrianus Yossy, S.B, S.I.Pem.,M.Han., Mewakili Bupati Simalungun Kadis Kominfo Bapak Andri, Dandenpom 1/1 Pematang Siantar Mayor CPM Zunilham Sitorus, Mewakili dari Polres Kabupaten Simalungun Kompol Damanik, Mewakili dari Yonif 122/Tombak Sakti Kapten Inf Darino, Danramil 08/Bangun Kapten Inf Suheri, Kapolsek Bangun Iptu R Siahaan, Kevin Khan (Komisaris Meranti Group) dan keluarga, Camat Siantar Bapak Hendri Butar-butar, Ketua MUI Simalungun Ki. H. Darjat Purba, Panti Asuhan Nurul Iman Ibu Sopiyatun, Anak Yatim Piatu 25 orang dan Tamu undangan ±150 orang.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN