Breaking News

Personel Koramil 03/LP Kodim 0208/Asahan Gelar Komsos Dengan Warga Binaan Dalam Rangka Jalin Silaturahmi


Batu Bara  |  Dalam rangka agar selalu menjaga kekondusifan lingkungan, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Lima Puluh jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Edi Rianto turun kewilayah binaan untuk melaksanakan  kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga masyarakat binaan, kegiatan komsos dengan warga Desa Sumber Padi untuk menjalin silaturahmi dan menjaga hubungan baik, serta menyampaikan kepada warga agar menjaga kebersihan lingkungan dan keamanan Desa Sumber Padi agar tercipta lingkungan yg bersih dan aman dan apabila ada hal yang mengganggu keamanan agar segera melaporkan kepada aparat terdekat baik itu ke Babinsa maupun Babinkamtibmas, supaya permasalahan bisa terselesaikan dengan baik guna melayani warga Desa Sumber Padi, bersama dengan Bapak Ahmad (Tomas), Bapak Sukarman (Tomas) dan Masyarakat Desa, kegiatan tersebut yang dilakukan bertempat di Desa Sumber Padi Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara, Senin (29/07/2024).

Kegiatan komsos dilaksanakan guna menjalin hubungan yang lebih humanis dan mempererat  silaturahmi antara Babinsa dan warga desa binaan, komsos bersilahturahmi dengan warga masyarakat perlunya menjaga hubungan yang baik antara warga dan saling menjaga ketertiban dan keamanan, dalam kegiatan Komsosnya, Babinsa mengatakan, kegiatan ini untuk mencerminkan rasa kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya. Tujuan Komsos ini juga untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat.

Lebih lanjut di katakan Babinsa Sertu Edi Rianto dengan Komsos pihaknya juga dapat mengetahui perkembangan situasi di wilayah desa binaan dan dapat melakukan upaya deteksi dini dan cegah dini, sehingga apabila ada hal-hal negatif yang berkembang bisa cepat diselesaikan, “Apapun yang terjadi di wilayah binaan tentunya seorang Babinsa dapat mengetahuinya dan mengerti duduk persoalannya dengan baik,” pungkasnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN