Breaking News

Ciptakan Keakraban Bersama Dengan Warga Binaan Dilakukan Personel Koramil 08/PB Kodim 0208/Asahan Lewat Komsos


Tanjung Balai  |  Dalam rangka untuk menciptakan dan meningkatkan kerja sama yang baik, dan menjaga silatuhrahmi  antara TNI dan masyarakat, untuk menciptakan kemanunggalan TNI dan Rakyat serta dalam rangka agar terjalinnya tali silaturahmi dan hubungan yang harmonis antara Babinsa dengan masyarakat diwilayah desa binaan, seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 08/Pulau Buaya jajaran Kodim 0208/Asahan Sertu Agustiar turun kewilayah desa binaan untuk melaksanakan kegiatanKomunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga Desa binaan, kegiatan Komsos untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat serta upaya Babinsa untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat dan mencari informasi langsung perihal keadaan keamanan menjelang pilkada serentak tahun 2024 di wilayah teritorialnya.

Kegiatan komunikasi sosial bersama masyarakat warga binaan yang akan melaksanakan kegiatan sehari hari sebagai nelayan yang akan berangkat bekerja untuk memenuhi kebutuhan ekonomi rumah tangga Babinsa saling berkomunikasi menghimbau warga agar selalu menjaga kesehatan dan keamanan dalam bekerja, bersama dengan Bapak Sahrial, Bapak Erwinsyah, Bapak Herdiansyah dan Bapak Sukemi, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Jalan Letjend Suprapto Lingkungan V Kelurahan Sei Merbau Kecamatan Teluk Nibung Kota Tanjung Balai, Selasa (22/10/2024).

Dalam rangka untuk mempererat tali silaturahmi yang baik dan menjalin keakraban antara babinsa dengan masyarakat binaan, pada kesempatan pelaksanaan kegiatan tersebut, Babinsa beserta masyarakat menghimbau agar turut membantu untuk memantau perkembangan situasi kamtibmas wilayah,serta melaporkan apabila ada hal2 menonjol yang mengganggu situasi Kamtibmas, selain itu juga agar para warga memiliki rasa peduli dan toleransi  terhadap sesama warga masyarakat sehingga kerukunan di lingkungan akan menjadi tetap terjaga. Adapun hasil dari giat Komsos tersebut adalah terbinanya jalinan silaturahmi yang harmonis antara babinsa dgn masyarakat, serta pembinaan jaring Ter Babinsa di wilayah binaan, terangnya.

0 Komentar

© Copyright 2022 - SULUHPOS.COM | PANDUAN MASA DEPAN